_________________________________________________________________________________________________________________________
SELAMAT DATANG di AMUNTAIPOST (Portal Blog Banua Amuntai)

Anda Pengunjung Ke

Senin, 04 Juni 2012

Operasi Simpatik, Petugas Gunakan Pakaian Badut

TUBAN, Amuntaipost.com -- Sejumlah petugas kepolisian dari jajaran Satlantas Polres Tuban menggunakan pakaian badut dan melakukan sosialisasi terhadap para pengguna jalan untuk tertib lalu lintas, Senin (04/06/2012).

Dari pantuan dilapangan petugas yang yang melakukan kegiatan Operasi Simpatik 2012 dengan melakukan kegiatan Pelayanan Prima Ronggolawe kepada para pengguna jalan, kegiatan itu dilaksanakan di perempatan jalan Basuki Rahmad, Kota Tuban. "Dalam kegiatan Operasi Simpatik ini kita melakukan kegiatan pelayanan Prima, kita melakukan pelayanan Sim dan pembayaran pajak STNK bagi para pengguna jalan," terang Iptu Ridwan Maliki, Kanit Regident Sat Lantas Polres Tuban.

Selain memberikan pelayanan SIM dan juga STNK petugas yang berpakaian badut melakukan sosialisasi dengan bagi-bagi bunga dan brosur kepada para pengguna jalan untuk mensosialisasikan ketertiban berlalu lintas di jalan raya dan keselamatan di jalan.

Dengan adanya penampilan anggota kepolisian yang berpakaian badut sebagai bentuk keramahan dalam pelayanan membuat sejumlah pengguna jalan tertarik, selain badut warga yang memanfaatkan layanan ini juga diuguhi hiburan penampilan band dari Surabaya yang sejak pagi tampil bersama tim Ops Layanan Prima Ronggolawe. "Sampai sekarang, layanan SIM dan Samsat keliling masih berlangsung. Dari data yang ada, pemohon perpanjangan SIM yang paling banyak dalam pelayanan Prima Ronggolawe yang digelar di perempatan jalan ini," pungkasnya.[mut/ted]

Sumber : beritajatim.com | editor : Antony Rahman

Berita Populer