_________________________________________________________________________________________________________________________
SELAMAT DATANG di AMUNTAIPOST (Portal Blog Banua Amuntai)

Anda Pengunjung Ke

Jumat, 30 September 2011

Cerita Pribadi 2011

Assalamu`alaikum Wr. Wb.

Saya mau berbagi cerita nih..!!! Sekarang beratnya kuliah sudah mulai terasa, banyaknya tugas yang diberikan dosen ditambah lagi acara setiap akhir pekan yang diadakan Universitas sampai Himpunan Mahasiswa Jurusan. Pusing kepala ku, cape rasanya badan ini... 
Help me.. Yaa Allah...Hamba sangat membutuhkan pertolongan-Mu..Hamba tak bisa hidup tanpa Engkau...Kembali lagi ke beratnya kuliah, tugas numpuk dari Matematika Dasar, Logika Pemrograman, Algoritma Pemrograman sampai mata kuliah umum Pendidikan Agama Islam. Memang benar kata orang yang udah pada merasakan bangku Kuliah, kuliah itu penuh perjuangan, penuh kesabaran dan penuh keikhlasan untuk mengerjakan semua tugas yang diberikan dosen. Satu - satunya jalan untuk menyelesaikan masalah itu adalah berusaha keras , manfaatkan waktuu yang ada, jangan pernah menunda - nunda setiap tugas yang diberikan dosen. Kalau ditunda maka tugas semakin banyak sehingga membuat jenuh otak untuk memikirkan untuk menyelesaikan / mengerjakan tugas tersebut.
Huuhhh...jangan menyerah dan tetap semangat.. Jangan pernah berpikir tidak bisa, berpikirlah kita BISA ...
Kerjakan satu persatu tugas yang diberikan.. 
Insyaallah .. tugas yang diberikan bisa selesai tepat waktu dan bisa dikumpulkan ke dosen..
Beginilah rasanya kuliah, susah senang campur aduk sangat berbeda dengan suasana saat sekolah SMA..biasanya di SMA kalo ga bisa ngerjakan tugas sendiri yaa bisa liat punya teman alias nyontek. hahaha... pengalaman pribadi bro..maklum pola pikir masih pengen senang - senang.. Nah, sekarang udah kuliah udah menjadi siswa yang maha alias mahasiswa semua harus dikerjakan sendiri, dari laporan praktek hingga risuman materi..malesnya lagi kalau harus nulis 5 lembar kertas polio bisa kram ini tangan..
Dapat tugas praktek aplikasi komputer  wahhh...mengetik sampe 10 halaman word harus dengan 10 jari lagi..aku bisanya cuma 11 jari,..hahaha....
Kuliah sangat mengasyikkan, menyenangkan nunggu dosen, mahasiswanya kumpul di depan ruangan kuliah persis kayak nunggu giliran dapat jatah BLT atau beras Raskin sama pembagian sembako murah atau biasa disebut operasi pasar..mahasiswa Ngantre untuk mendapatkan kursi buat kuliah, biar bisa dapetin ilmu untuk masa depan. beda lagi kalau pejabat rebutan untuk mendapatkan kursi dipemerintahan bisa habis milyaran rupiah..kalauu mahasiswa rebutan kursi gratis tapi harus jejal - jejelan, jepit - jepitan penuh sesak.
Waduh....ga terasa panjang juga tulisan ku yaa...inilah kalau pikiran dan jari udah sinkron maka tulisan ga berhenti kayak panjangnya rel kereta api..Aku akhiri sampai sini aja dulu yaa...nanti kapan - kapan aku cerita lagi..See You bye - bye,,.

Wassalamu`alaikum wr. wb.

Kamis, 29 September 2011

Tugas Kuliah 2011


Kata Kunci (Keyword) Bahasa C

            Kata kunci (keyword) berikut di bawah ini mempunyai arti khusus dalam ANSI C dan tidak boleh dipakai sebagai nama variabel.
1. Auto
             Keyword "auto" digunakan untuk membuat variabel lokal. Namun demikian keyword ini jarang dipakai.
2. Break
            Keyword "break" digunakan untuk keluar dari do, for atau loop while dengan melewati kondisi loop yang normal. Keyword ini juga digunakan untuk keluar dari perintah "switch".
3. Case
            Perintah "case" ini berhubungan dengan "switch". Jika urutan perintah yang berhubungan dengan "case" yang sesuai dengan nilai dari "control-var" yang tidak berisi "break", maka suatu eksekusi perintah akan berlanjut pada "case" berikutnya. Letakkan secara berbeda, mulai dari tempat yang sesuai, maka eksekusi akan terus berjalan sampai perintah "break" ditemukan, atau "switch" berakhir. Jika tidak ditemukan keserasian "case default" maka perintah tidak akan berhasil dilaksanakan. Hal ini akan menyebabkan tidak ada aksi yang berlangsung.
4. Char
            Keyword "char" adalah tipe data yang digunakan untuk membuat karakter variasi. biasanya yang input berupa huruf.
5. Const
            Const berasal dari kata “constant” Modifier "const" akan mengatakan pada compiler bahwa variabel yang mengikuti tidak dapat dimodifikasi. Namun demikian saat dideklarasikan variabe "const" dapat diberi nilai awal.
6. Continue
            Keyword "continue" digunakan untuk menyediakan porsi code pada suatu loop dan memaksa "conditional test" untuk ditampilkan.
7. Default
            keyword "default" digunakan pada perintah "switch" yang memberi tanda default block dari code yang akan dibuat jika tidak ada kecocokan pada "switch".
8. Do
            Loop "do" adalah salah satu dari tiga konstruksi loop yang ada pada C. Jika hanya satu perintah yang diulang, maka tanda kurung tidak diperlukan. Tanda kurung disini hanya memperjelas suatu perintah. Loop "do" adalah satu-satunya loop dalam C yang selalu mempunyai minimal satu iterasi, sebab suatu kondisi akan diuji pada bagian bawah loop. Loop "do", biasanya dipakai untuk membaca file disk.

9. Double
            "double" adalah suatu penentu tipe data yang digunakan untuk membuat "double-precision" variabel "floating-point".
10. Else
            Keyword "else" adalah suatu fungsi yang digunakan sebagai alternatif dalam fungsi “if”. "Else" ini menjalankan perintah yang tidak dapat dijalankan oleh "if".
11. Enum
            Secifier tipe "enum" digunakan untuk membuat tipe enumerasi (enumera-tion). Enumerasi adalah suatu daftar yang sederhana dari konstanta integer yang diberi nama. Oleh sebab itu, tipe enumerasi ini menentukan apa yang dibandingkan dalam daftar tersebut.
12. Extern
            "extern" adalah tipe data modifier yang digunakan untuk memberitahu com­piler bahwa suatu variabel telah dibuat di lain tempat di dalam program. Tipe ini sering digunakan pada kata penghubung dengan susunan file terpisah yang memperlakukan data global yang sama serta digabungkan bersama. Pada dasarnya, "extern" ini memberitahu compiler tentang tipe variabel tanpa harus membuat variabel itu sendiri.
13. Float
            “float" adalah tipe data specifier yang digunakan untuk membuat variabel floating-point. Data mencakup bilangan - bilangan pecahan seperti : 81.70 ; 0.6 dsb.
14. For
             Loop "for" memungkinkan pemberian huruf awal dan kenaikan secara otomatis dari variabel counter.
15. Go to
            Keyword "goto" akan menyebabkan pembuatan program melompat pada label yang ditentukan dengan perintah "goto".
16. If
            keyword "if" adalah suatu fungsi yang mendeklarasikan sebuah persyaratan atau kondisi. Jika nilai suatu kondisi itu true (benar), maka statement dilaksanakan. Jika persyaratan itu tidak terpenuhi maka perintah tidak akan dijalankan atau menjalankan perintah “else”.
17. Int
            keyword "int" adalah tipe specifier yang digunakan untuk membuat variabel integer. Data mencakup angka berupa bilangan - bilangan bulat.
18. Long
            keyword "long" adalah tipe data modifier yang digunakan untuk membuat variabel integer menjadi "double-length".
19. Register
            Keyword "register" adalah modifier tempat penyimpanan yang digunakan untuk meminta agar suatu pemasukan pada variabel dioptimalkan kecepatannya. Secara tradisional, "register" hanya dapat digunakan pada variabel integer dan karakter, "register" tersebut menyebabkan variabel-variabel tersebut disimpan dalam register CPU sebagai pengganti dari ditempatkannya pada memori. Standar ANSIC telah diperluas definisinya agar dapat memasukkan semua tipe data. Namun demikian data selain integer dan karakter, biasanya tak dapat disimpan dalam CPU register. Untuk tipe data yang lain, baik berupa cache memory (atau semacam jenis peng-optimal-an scheme) akan dipakai yang kemudian meminta "register" untuk disimpan."register" hanya dapat digunakan pada variabel lokal.
20. Return
            Perintah "return" akan memaksa suatu pengembalian dari fungsi dan dapat digunakan untuk mentransfer kembali suatu angka pada rutin pemanggilan.
21. Short
            Keyword "short" adalah modifier tipe data yang digunakan untuk mendeklarasikan integer pendek.
22. Signed
            Tipe modifier "signed" digunakan untuk menentukan suatu tipe data "signec char".
23. Sizeof
            Operator pengaturan waktu "sizeof' akan mengembalikan panjang variabeL tipe yang mendahuluinya. Jika yang mendahului adalah suatu variabel maka tanda kurung bersifat optional (boleh dipakai)
24. Static
            Type data modifier "static" digunakan untuk menyuruh compiler agar membuat tempat penyimpanan yang permanen untuk variabel lokal yang mendahuluinya. Hal ini memungkinkan suatu variabel yang telah ditentukan mempertahankan nilainya antara panggilan fungsi.
25. Struct
            Keyword "struct" digunakan untuk membuat variabel komplek atau konglomerat, yang disebut "structure", yang terbuat dari satu elemen atau lebih.
26. Switch
            Perintah "switch" digunakan untuk pembuatan rute satu dengan beberapa cara yang berbeda. Berikut ini adalah bentuk yang biasa dibentuk dipakai pada perintah "switch". Tiap keberhasilan perintah dapat berasal dari satu perintah sampai beberapa perintah, panjang porsi "default" dapat dipakai, "switch" akan bekerja dengan pengontrolan "control-var" terhadap konstanta. Jika telah diketemukan suatu keserasian, maka pelaksanaan perintah tersebut akan berhasil.
27. Typedef
            Typedef adalah suatu kata kunci dalam C bahasa pemrograman. Tujuan dari typedef adalah untuk menetapkan nama-nama alternatif untuk jenis yang ada, yang paling sering mereka yang standar deklarasi adalah rumit, berpotensi membingungkan, atau mungkin bervariasi dari satu implementasi yang lain.
28. Union
            Union digunakan untuk menunjukkan dua variabel atau lebih pada lokasi memori yang sama.

29. Unsigned
            "unsigned" adalah tipe data modifier yang memerintahkan compiler untuk menghapus tanda bit dari suatu integer dan menggunakan seluruh bit untuk keperluar arithmetic. Hal semacam ini menyebabkan ukuran integer terbesar menjadi dobel tapi hanya terbatas pada angka-angka positif saja.
30. Void
            Tipe specifier "void" pada pokoknya digunakan untuk secara jelas mendeklarasikan fungsi yang tidak mengembalikan suatu nilai (dalam arti penuh), tipe ini juga digunakan untuk membuat pointer "void" (pointer pada "void"), yaitu pointer generic yang dapat menunjukkan beberapa tipe object.
31. Volatile
            Modifier "volatile" digunakan untuk memberitahu Compiler bahwa suatu variabel mungkin telah mempunyai suatu isi yang telah dipilih dengan cara yang tidak ditentukan oleh suatu program. Contoh, variabel-variabel yang diubah dengan hardware seperti "realtime clock", 'Interrupt" atau input-input yang lain, harus dinyatakan sebagai volatile.
32. While
            "While" adalah suatu loop. Jika suatu perintah tunggal adalah object dari "while", maka tanda kurung dapat dihilangkan, "while" akan menguji kondisinya pada bagian atas suatu loop. Oleh sebab itu jika kondisinya salah untuk memulai,maka loop tidak akan berjalan, meskipun hanya sekali. Kondisi tersebut mungkin dapat berupa suatu ekspresi.



Nama   : Antony Anwari Rahman
NIM    : 5302411236

Jumat, 23 September 2011

Cerita Pribadi


Kejar Cita - Cita Walau Ke Tanah Jawa

            Judul itu menggambarkan keinginan saya untuk menjadi seorang pendidik yang professional, walaupun menuntut ilmu harus merantau dari Pulau Kalimantan ke Pulau Jawa tepatnya di Semarang, Jawa Tengah. Saya bercita - cita menjadi guru TIK di SMAN 1 Sungai Pandan, saya ingin mengembangkan pendidikan komputer di sekolah tempat saya menuntut ilmu dulu. Saya prihatin dengan kondisi mata pelajaran TIK yang mana pengajarnya bukan lulusan dari kependidikan komputer (PTIK) melainkan lulusan dari perikanan, kimia dan fisika. Proses belajar mengajar juga terkesan seadanya sebatas kemampuan pengajar tersebut.
            Baiklah, saya perkenalan diri terlebih dahulu, pepatah mengatakan "Tak kenal maka tak sayang, tak sayang maka tak cinta", saya ingin disayang dan dicinta oleh dosen selama menuntut ilmu di Universitas Negeri Semarang ini. Agar ilmu yang saya dapatkan nantinya akan bermanfaat dikehidupan yang akan datang. Amin.. Nama saya Antony Anwari Rahman lahir di Rantau Karau Hilir tepatnya tanggal 28 Desember 1992, saya anak pertama dari 3 bersaudara. Saya tinggal bersama orang tua di desa Rantau Karau Hilir, Kecamatan Sungai Pandan (Alabio), Kabupaten Hulu Sungai Utara (Amuntai) Provinsi Kalimantan Selatan. Saya asli keturunan Suku Banjar sedikitpun tidak ada berdarah Jawa, bahasa sehari - hari menggunakan bahasa Banjar. Selama 18 tahun saya tidak pernah berpindah - pindah tempat tinggal. Sekarang saya tinggal di Kos Perintis 03 di Cempakasari Timur Sekaran, Gunungpati. Merantau sendirian tanpa ada saudara ataupun keluarga di Pulau Jawa ini. Tapi, itu saya jalani dengan penuh kesabaran dan keikhlasan untuk menuntut ilmu demi tercapainya cita - cita menjadi seorang guru untuk mencerdaskan anak bangsa.
            Mengapa masuk PTIK ? Bagi saya, pertanyaan ini sangat banyak jawabannya. Pertama, Saya ditakdirkan Allah SWT menjadi mahasiswa prodi PTIK setelah melalui serangkaian jalan panjang untuk bisa masuk pada prodi PTIK tersebut. Kedua, pilihan kuliah yang saya utamakan adalah prodi PTIK jadi saya bukan mahasiswa nyasar masuk PTIK. Sebenarnya ada beberapa Universitas yang menyediakan prodi ini, pertama saya temukan di Internet, Universitas Bung Hatta Padang yang baru membuka prodi ini pada tahun 2011, kemudian Universitas Negeri Semarang (Unnes) dan Universitas Negeri Yogyakarta. Setelah, melakukan beberapa pertimbangan dan membicarakan dengan orang tua pilihan saya jatuh pada Unnes. Untuk bisa diterima di Unnes juga tidak mudah, saya harus mengikuti Ujian SNMPTN dan SPMU yang keduanya harus saya laksanakan di Unnes, dua kali harus bolak - balik Kalimantan - Semarang. Dari ujian itulah saya baru mengenal Unnes, sebelumnya sedikitpun saya tidak kenal dengan Unnes mendengar Unnes pun tak pernah.
            Selanjutnya, saya memilih PTIK karena cita -cita ingin menjadi seorang guru TIK yang sesuai dengan gelar lulusan Sarjana Pendidikan Komputer. Jadi ilmu yang saya dapatkan selama kuliah bisa saya terapkan langsung kepada anak didik supaya anak didik tidak salah guna dalam menggunakan komputer, internet dan alat komunikasi lainnya. Sekarang, anak - anak terkesan bebas menggunakan internet seringkali mereka salah gunakan seperti melihat situs - situs porno dan situs - situs lainnya yang mengganggu bahkan merusak pola pikir anak - anak. Untuk itulah saya ingin menjadi guru TIK agar bisa meredam bahkan mampu menghilangkan kebiasaan penyalahgunaan teknologi yang dilakukan anak - anak tersebut. Memberikan bekal penggunaan Teknologi Internet untuk hal - hal positif dan mengoptimalkan proses belajar mengajar sesuai dengan kurikulum yang berlaku, demi tercapainya tujuan mencerdaskan anak bangsa untuk membangun negeri tercinta ini menjadi lebih baik dan sejahtera.
            Bagi saya, Prodi PTIK ini kuliah yang cocok dengan saya. Karena, sejak kecil saya sudah mengenal komputer PC sejak itulah saya sangat menyukai komputer. Saat sekolah MTs Nilai pelajaran komputer selalu diatas 85, di SMA nilai saya selalu bagus 87 - 98 dan saya juga menjadi peserta Olimpiade Sains Nasional (OSN) bidang Komputer pada tahun 2008 - 2009 prestasi hanya mewakili sekolah untuk tingkat kabupaten. Pada tahun 2009 - 2010 prestasi saya di OSN meningkat, meraih juara 2 tingkat kabupaten dan juara 3 tingkat provinsi Kalimantan Selatan. Bermodal itulah saya yakin memilih prodi PTIK untuk kehidupan masa depan. Kelak Insyaallah bisa sukses dibidang ini.
            Semoga setelah lulus kuliah nanti, saya langsung diterima menjadi PNS pada penerimaan pegawai negeri sipil di Kabupaten Hulu Sungai Utara sebagai Guru TIK di SMA/SMK/MA.
Amin Yaa Rabbal`alamin....
Semoga Allah selalu memberikan kemudahan untuk saya dalam menjalani perkuliahan ini...
Saya bisa lulus dengan nilai yang sangat memuaskan, nilai yang tinggi meraih IP 3,5 - 4,0...
lulus dalam waktu tempuh 8 semester. Amin......

Nama  : Antony Anwari Rahman
NIM    : 5302411236

Rabu, 21 September 2011

Jadwal Kuliah Semester 1 PTIK 2011 UNNES

 

 JADWAL KULIAH SEMESTER 1
UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG
2011 / 2012
HARI
JAM BELAJAR
MATA KULIAH
RUANG
ROMBEL
KODE JADWAL / MK
Senin
09.00 - 10.00
11.00 - 12.00
13.00 - 14.00
15.00 - 16.00
17.00 - 18.00
19.00 - 20.00

PengantarTeknologiInformasi
MatematikaDasar
AlgoritmadanPemrograman
Fisika
Elektronika
Pendidikan Agama Islam

E2 - 207
E8 - 201
E2 - 110
E6 - 129
E8 - 203
A1 - 303
530240-02
530240-03
530240-04
530240-05
530240-06
000000-68
530123 / TIK111
530025 / TIK109
530075 / TIK127
530010 / TIK105
530042 / TIK117
000461 / MDU002
Selasa
13.00 - 14.00
15.00 - 16.00
17.00 - 18.00
09.00 - 10.00

PraktekElektronika
PraktikumFisika
LogikaPemrograman
LiterasiKomputer
E8 - 203
E6 - 129
F2 - 223
F2 - 222
530240-04
530240-01
530240-06
530240-06
530047 / TIK119
530014 / TIK107
530099 / TIK113
530056 / TIK123
Rabu
07.00 - 08.00
15.00 - 16.00

PraktekLogikaPemrograman
MatematikaDasar
E8 - 201
E1 - 305
530240-01
530240-03
530108 / TIK115
530025 / TIK109
Kamis
07.00 - 08.00
11.00 - 12.00
19.00 - 20.00

PendidikanKewarganegaraan
PraktekAplikasiKomputer
PraktekAlgoritmadanPemrograman
F2 - 219
E1 - 305
E2 - 110
000000-56
530240-06
530240-07
000683 / MDU011
530063 / TIK125
530086 / TIK129



            

Berita Populer