_________________________________________________________________________________________________________________________
SELAMAT DATANG di AMUNTAIPOST (Portal Blog Banua Amuntai)

Anda Pengunjung Ke

Minggu, 10 Juni 2012

EURO 2012 : Jerman Tundukkan Portugal

LVIV, Amuntaipost.com -- Jerman akhirnya keluar sebagai pemenang dalam big match Grup B lawan Portugal, Minggu (10/6/2012) dini hari di Arena Lviv, Lviv. Jerman harus berterima kasih pada Mario Gomez. Sebab gol semata wayang Gomez di menit ke-72 lah yang memastikan Der Panzer mengamankan poin penuh.

Jerman tampil menggebrak di awal babak kedua. Sebuah umpan silang dilepaskan Thomas Muiller dari sisi kiri pertahanan Portugal. Sayang dapat digunting Raul Meireles Selang tiga menit, Potugal melakukan hal serupa. Kali ini crossing Nanni ditanduk keluar lapangan oleh Mats Hummels.

Selama 10 menit awal babak kedua, Jerman dan Potugal terlibat jual beli serangan. Mereka juga sama-sama mengandalkan crossing dari sisi sayap. Sayang penyelesaian akhir masih lemah. Pada menit ke-57, Lukas Podolski melepaskan umpan ke Mario Gomez. Sayang tandukan Gomez melambung.

Hingga menit ke-60, Jerman lebih banyak kesempatan untuk mencetak gol. Tapi finishing mereka sangat lemah. Diawali sebuah serangan balik, pada menit ke-64, Ronaldo mendapat kesempatan untuk melepaskan tembakan. Tapi peluang itu dapat digagalkan Jerome Boateng.

Pergantian pertama dilakukan Portugal dengan menarik Helder Postiga dan memasukkan Nelson Oliveira di menit ke-70. Nelson adalah penyerang 21 tahun asal tim Benfica. Perjuangan Jerman akhirnya berbuah gol di menit ke-72 melalui Gomez. Memanfaatkan assist Boateng, tandukan Gomez tak dapat dihentikan kiper Rui PatrĂ­cio.

Setelah berhasil memecahkan kebuntuan, Jerman bermain agresif dan menciptakan serangkaian peluang. Namun barisan pertahanan Portugal cukup sigap menghalaunya. Untuk menyegarkan lini depannya, pada menit ke-80, Joachim Low memasukkan Miroslav Klose untuk menggantikan Gomez.

Sementara Portugal menarik Raul Meireles dan memasukakn Silvestre Varela . Sebuah tendangan keras dilepaskan Ronaldo di menit ke-82. Sayang dapat ditepis kiper Neuer. Usai itu, giliran tendangan lambung Nani yang membentur pucuk gawang Neuer.

Portugal terus berusaha untuk mengejar ketertinggalan, namun usaha mereka selalu gagal. Pemain pengganti, Varela mendapat peluang emas di menit ke-88. Meski tingal berhadapan dengan kiper, pemain asal Porto nampak grogi sehingga usahanya mudah diamankan Neuer.

Memasuki penghujung laga, Jerman lebih banyak bertahan. Sementara Portugal belum menghentikan usahanya untuk menyamakan kedudukan. Sayang, hingga wasit Stephane Lannoy meniup pluit panjang, Portugal gagal. Skor 1-0 untuk keunggulan Jerman menutup laga dinihari ini.

Line up Jerman vs Portugal:

Jerman:1 Manuel Neuer (GK), 20 Jerome Boateng, 5 Mats Hummels, 14 Holger Badstuber, 16 Philipp Lahm (c), 6 Sami Khedira, 7 Bastian Schweinsteiger, 13 Thomas Muller (15 Lars Bender 94'), 8 Mesut Ozil (18 Toni Kroos, 87'), 10 Lukas Podolski, 23 Mario Gomez (11 Miroslav Klose, 80')
Manager: Joachim Low

Portugal:
12 Rui Patricio (GK), 21 Joao Pereira, 2 Bruno Alves, 3 Pepe, 5 Fabio Coentrao, 4 Miguel Veloso, 16 Raul Meireles (18 Silvestre Varela, 80') , 8 Joao Moutinho, 17 Nani, 23 Helder Postiga (11 Nelson Oliveira, 70'), 7 Cristiano Ronaldo (c)
Manager: Paulo Bento

Wasit: Stephane Lannoy (Prancis)


Editor : Antony Rahman || sumber : beritajatim.com

Berita Populer