_________________________________________________________________________________________________________________________
SELAMAT DATANG di AMUNTAIPOST (Portal Blog Banua Amuntai)

Anda Pengunjung Ke

Tampilkan postingan dengan label otomotif. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label otomotif. Tampilkan semua postingan

Minggu, 09 Desember 2012

Indonesia Raih Tiga Gelar Yamaha ASEAN Cup Race 2012

MANILA, Amuntaipost.com --  Thailand secara resmi dinyatakan sebagai juara umum Yamaha ASEAN Cup Race 2012 yang berlangsung di Sirkuit SM City Santa Rosa Laguna, Filipina, Sabtu (8/12/2012). "Negeri Gajah Putih" itu menerima piala bergilir saat acara The 9th Yamaha ASEAN Cup Race Farewell Party di The Bellevue Hotel, Manila, Sabtu malam.

Dengan demikian, Thailand menggagalkan ambisi Yamaha Indonesia untuk mencetak hat-trick balapan yang mempertemukan para pebalap Yamaha terbaik di kawasan Asia Tenggara tersebut. Thailand pun mendekati prestasi Indonesia dalam hal menjuarai balapan ini, karena telah meraihnya sebanyak empat kali. Sejauh ini, sejak kejuaraan tersebut digelar 2003, Indonesia menjadi juara sebanyak lima kali.

Meskipun demikian, Indonesia meraih tiga gelar di nomor perorangan, sedangkan Thailand hanya mendapatkan satu trofi. Tiga gelar perorangan itu diraih Tamy Pratama dan Agus Setyawan, yang memenangi heat 1 dan 2 kelas manual (MT). Sedangkan di kelas automatic (AT), pebalap Thailand Anupab Samoon menjadi juara setelah memenangi heat 1 kelas tersebut, dan Indonesia menambah satu gelar lewat Toni Rahmawan, yang menjuarai heat 2 kelas AT.

Sayang, secara akumulasi poin, Indonesia terpaut empat angka dari Thailand. Untuk kelas AT, Thailand mengumpulkan total 127 angka dan Indonesia 66, sedangkan kelas MT, Thailand meraih 75 poin dan Indonesia 132. Dengan demikian, total poin yang dihasilkan Thailand adalah 202, sedangkan Indonesia 198.

Meskipun gagal mempertahankan gelar, kubu Yamaha Indonesia tak berkecil hati. Menurut Manajer Motorsport Yamaha, Supriyanto, dewi fortuna belum menaungi pasukan Merah-Putih, meskipun tiga kali lagu kebangsaan Indonesia Raya berkumandang di Sirkuit SM City Santa Rosa Laguna.

"Perjuangan anak-anak sudah sangat maksimal sehingga saya tetap bangga. Mungkin kali ini belum menjadi milik kita karena keberuntungan kurang berpihak," ujar supriyanto di sela-sela acara farewell party.

Memang, keberuntungan menjauh dari Indonesia karena pada heat 2 kelas MT, Tamy tak mampu melanjutkan lomba setelah jatuh di lap pembuka. Tamy, yang memenangi heat 1, mengalami cedera karena kaki kanannya terjepit di antara ban belakang dan motor, sehingga perlu waktu yang cukup lama untuk melepaskan kakinya yang terjepit itu.

Setelah petugas (termasuk mekanik Yamaha Indonesia) memotong rantai motor dan melepas roda belakang, Tamy kemudian digotong dan dibawa dengan ambulance ke pusat medis sirkuit. Beruntung, dia tak mengalami cedera serius karena hanya mengalami memar di kaki kanannya.

Padahal sebelum kecelakaan, Indonesia sudah menempatkan lima pebalapnya di posisi enam besar. Dengan gagalnya Tamy, maka hilanglah peluang mendapatkan tambahan angka, meskipun Agus dan Yoga Adi Pratama menempati posisi 1-2, dan Tedy Permana serta Bieffe Agatha Riko Pranata di urutan ke-6 dan 8.

Dalam acara farewell party yang juga dihibur dengan nyanyian tiga gadis seksi yang tampil dengan pakaian sangat minim ini, diumumkan pula beberapa penghargaan seperti tim dengan semangat juang paling tinggi yang diraih Jepang, serta tim paling bersahabat, yaitu India - Jepang dan India, yang bukan anggota ASEAN, menjadi tamu kehormatan di event ini.


Sumber : Banjarmasinpost   ||   editor : Antony Rahman

Minggu, 24 Juni 2012

70% Mobil Porsche Boxster Dimiliki Warga Luar Jakarta

JAKARTA, Amuntaipost.com -- Pembeli terbesar mobil Porsche Boxster bukanlah mereka yang berada di Jakarta tapi warga Yogyakarta, Solo dan Surabaya bahkan Medan. 

"Sekitar 70 persen mobil Porsche Boxster dibeli orang di luar Jakarta," kata Wakil Presiden Penjualan dan Pemasaran PT Eurokars Artha Utama Yudy W Widodo di sela-sela puncuran Porsche Boxster di Jakarta pada Kamis (21/9/2012).

Yudy mengatakan tingginya kriminalitas di Jakarta membuat pelanggan Porsche di Jakarta enggan membeli Porsche Boxster. Ini karena Porsche Boxster memiliki atap cabriolet (buka-tutup) yang berbahan kanvas yang ringan dan tipis sehingga mudah dirobek.

"Kalau Porsche Boxster tipe dulu memang berbahan kanvas yang tipis sehingga mudah dirobek. Namun model yang sekarang memiliki atap dengan lapisan besi yang kuat. Jadi tidak perlu khawatir lagi," katanya.

Kondisi  lingkungan daerah di luar Jakarta sangat mendukung mengendarai mobil cabriolet seperti kondisi udara yang sejuk dan jalan yang tidak terlalu macet.

"Kalau di Jakarta udaranya sudah tercemar polusi, kalau di luar Jakarta, udaranya masih sejuk," katanya.
 
 
Editor : Antony Rahman   ||   Sumber : Banjarmasin Post

Alonso Pebalap Dengan Gaji Tertinggi di Dunia

NEW YORK, Amuntaipost.com -- Fernando Alonso, pebalap F1 tim Ferrari didaulat sebagai atlet berpenghasilan tertinggi di kancah balap. Bahkan menurut majalah Forbes, dirinya masuk dalam jajaran 20 atlet di dunia dengan gaji besar bersama Valentino Rossi dan Michael Schumacher. 

Tahun ini pun Alonso masih merupakan pebalap bergaji tertinggi di arena jet darat. Pebalap Spanyol yang kini sedang berusaha menggapai gelar juara dunia ketiganya dibayar Ferrari 30 juta dolar Amerika Serikat (AS) atau sekitar 300 miliar pertahun.

Posisi kedua ditempati Rossi, pebalap motor paling sukses yang kini sedang pusing memikirkan performa besutannya, Desmosedici GP11 yang tak kunjung kompetitif. Kendati demikian Ducati tetap membayarnya 30 juta dolar AS setara Rp 282 miliar setahunnya.

Tempat ketiga diisi Schumacher dari tim Mercedes GP yang dikontrak untuk balap selama 3 tahun. Juara dunia 7 kali ini digaji sama dengan Rossi.

Berikut 5 pebalap dengan gaji tertinggi pertahunnya :
1. Fernando Alonso, F1, 32 juta dolar AS (Rp 300 miliar)
2. Valentino Rossi, MotoGP, 30 juta dolar AS (Rp 282 miliar)
3. Michael Schumacher, F1, 30 juta dolar AS (Rp 282 miliar)
4. Dale Earnhardt Jr, Nascar, 28,2 juta dolar AS (Rp 265 miliar)
5. Lewis Hamilton, F1, 28 juta dolar AS (Rp 263,2 miliar)


Editor : Antony Rahman   ||   Sumber : Banjarmasin Post

Selasa, 05 Juni 2012

250 GTO 1962, Ferrari Termahal di Dunia Saat ini

SUSSEX, Amuntaipost.com -- Ferrari 250 GTO 1962 dengan eksterior hijau apel merupakan Ferrari termahal saat ini. Mobil yang menjadi dambaan para kolektor ini baru saja dijual dengan harga 35 juta dollar Amerika Serikat (AS) atau sekitar Rp 331 miliar oleh Craig McCaw, miliarder asal Seattle, Washington. 

Harga Ferrari 250 GTO bisa semahal itu karena dibuat khusus untuk Sir Stirling Moss, mantan pembalap legendaris F1 dari Inggris. Mobil dengan nomor sassis 3505 tersebut disediakan oleh Ferrari untuk ajang balap ketahanan LeMans. Ia belum sempat menggunakan mobil tersebut karena mengalami kecelakaan di Sirkuit GoodWood, Sussex, pada April 1962 sekaligus mengakhiri karir balapnya.  

Akibat selanjutnya, Ferrari ini hanya menjadi penghuni ruang pamer para kolektor. Mobil ini, merupakan satu-satunya 250 GTO khusus untuk balap dari 39 unit yang diproduksi. Faktor tersebutlah yang membuat Ferrari menjadi termahal di dunia. Bahkan 10 tahun yang lalu, mobil ini berhasil dilelang seharga 8,5 juta dollar AS atau sekitar Rp 80 milyar.

Sumber : banjarmasinpost.co.id | editor : Antony Rahman

Minggu, 03 Juni 2012

Telah Hadir, Mobil Sport Pertama di Indonesia

JAKARTA, Amuntaipost.com -- Penggemar mobil sport di Indonesia kini bisa menikmati kenyamanan Toyota 86. PT Toyota Astra Motor (TAM) secara resmi meluncurkan mobil sport pertama untuk pasar Indonesia. 

"Hadirnya Toyota 86 ini merupakan bagian dari upaya Toyota untuk terus menyajikan beyond expectation kepada para pelanggan, khususnya bagi para pecinta mobil sport," kata Presiden Direktur PT Toyota Astra Motor Johnny Darmawan dalam acara peluncuran Toyota 86 di Plaza Barat Senayan, Jakarta, Jumat. 

Toyota 86, lanjut Johnny, dilengkapi mesin bensin DOHC 2.000 cc 4 silinder 4U-GSE berteknologi D-4S direct-injection dengan transmisi enam percepatan manual dan otomatis. Mesinnya mobil sport tersebut dapat melontarkan tenaga hingga 187 hp pada 7.000 rpm dan memiliki torsi maksimum 205 Nm pada 6.600 rpm. Mesin itu juga mampu mentransfer tenaga ke roda belakang. 

"Meski merupakan mobil sport, konsumsi BBM-nya cukup irit. Di dalam kota angkanya 9,3 km per liter, sedangkan perjalanan luar kota 12,75 km per liter," kata Johnny. 

Johnny mengungkapkan bagian interior Toyota 86 menggunakan konfigurasi tempat duduk 2+2, sedangkan bagian kokpit dilengkapi dengan small steering. 

"Selain untuk meneruskan kembali legenda kendaraan Sports Toyota, serta semakin memberikan pilihan yang lengkap kepada pelanggan Toyota, khususnya di Indonesia, hadirnya Toyota 86 ini juga sebagai apresiasi dan bentuk terima kasih pada pelanggan loyal Toyota atas animo yang positif selama ini," kata Johnny. 

Johnny menambahkan harga yang dibanderol untuk mobil sport tersebut bervariasi, sesuai tipe masing-masing. Toyota 86 manual dijual seharga Rp 600 juta, Toyota 86 otomatis Rp 610 juta, Toyota 86 otomatis Aeropackage Rp623 juta dan Toyota 86 otomatis TRD Aeropackage Rp636 juta.

Toyota 86 hadir dengan tujuh pilihan warna, antara lain Satin White Pearl, Dark Grey, Crystal Black Silica, Sterling Silver, Lightning Red, Galaxy Blue Silica dan Orange.


Sumber : banjarmasinpost.co.id | editor : Antony Rahman

Spies Gagal Gapai Ambisi Berada Di Barisan Depan

CATALUNYA, Amuntaipost.com -- Ambisi pebalap Yamaha, Ben Spies, untuk berada di barisan depan gagal tercapai, karena mantan juara dunia Superbike tersebut harus puas start dari posisi keempat untuk balapan seri kelima MotoGP 2012 di Catalunya, Barcelona, Minggu (3/6/2012).

Hasil ini membuat dia hanya bisa menyamai prestasi terbaiknya di awal musim 2012, yaitu start dari posisi keempat. Padahal, Spies bertekad mengubah peruntungannya dengan start dari barisan pertama, yang berarti harus masuk posisi tiga besar.

"Itu merupakan sesi kualifikasi yang cukup bagus. Saya sedikit frustrasi karena kehilangan waktu per sepuluh detik, padahal seharusnya bisa berada di barisan depan," jelas Spies.

"Saya pikir saya hampir terlalu banyak mendapatkan grip sepanjang T1 dan T2 dengan ban lunak!"

Meskipun posisi startnya terbilang bagus, selama kualifikasi Spies tidak pernah lebih rendah dari posisi keenam, Spies harus bisa membuktikannya saat balapan. 

Karena, di sesi ini (balapan) Spies selalu lemah sehingga hasil terbaik yang diraih selama empat seri yang sudah dilakoni adalah finis di urutan kedelapan, yang terjadi di Estoril, Portugal.

Nah, kali ini Spies berjanji bisa meraih hasil yang lebih baik. "Motor bekerja dengan sangat baik, tim juga sudah bekerja keras memberikan pengesetan yang bagus, sehingga saya yakin kami bisa mendapatkan kecepatan yang kompetitif dan bertahan di depan saat balapan. Ini akan menjadi balapan yang sulit, dan saya berharap tidak hujan."
 
 
Sumber : banjarmasinpost.co.id | editor : Antony Rahman

Selasa, 29 Mei 2012

Daihatsu Optimis Gran Max dan Sirion Tetap Laku

JAKARTA, Amuntaipost.com -- PT Astra Daihatsu Motor (ADM) yakin penjualan mobil Gran Max dan Sirion tetap laku pasca penarikan kembali (recall).

"Sebagai perusahaan global kami mengikuti kebijakan kantor pusat demi keamanan dan kenyamanan pelanggan untuk melakukan recall meski hingga saat ini belum ditemukan kasus kerusakan atas dua produk tersebut di Indonesia," kata Direktur Marketing ADM Amelia Tjandra, Selasa (29/5/2012).

ADM sendiri menurut Amelia secara rutin melakukan mengecekan kualitas produk dan supplier.

"Untuk pengecekan produk dilakukan lewat bengkel-bengkel resmi ADM, dari kondisi mobil tersebut kami kelompokkan apakah masalah didapat karena pemakaian, desain atau kondisi material mobil dan apakah masalah itu menyangkut keselamatan atau karena usia suku cadang," kata Amelia.

Sedangkan untuk supplier ADM juga melakukan pengecekan langsung ke pabrik secara teratur termasuk dengan menyelenggarakan "Daihatsu Award" untuk mengendalikan kualitas suku cadang.

Pada acara tersebut ADM mengumumkan penarikan mobil Gran Max dan Sirion berdasarkan hasil evaluasi Daihatsu Motor Company (DMC) Jepang mengenai salah satu bagian kendaraan.

Untuk Daihatsu Gran Max ditemukan potensi keretakan pada bagian dudukan ban cadangan yang terletak pada bagian belakang bawah kendaraan dan seiring dengan bertambahnya usia pemakaian kendaraan ditambah kondisi jalan yang kasar maka dudukan itu dapat terjatuh dan membahayakan pengendara lain.

Sedangkan untuk Daihatsu Sirion, hasil pengecekan DMC menunjukkan adanya tetesan air yang keluar dari selang pembuangan air AC yang mengenai bagian luar "steering rack" dan dalam jangka panjang akan menimbulkan karat.

Pada kondisi terburuk, fungsi "steering rack" dapat terganggu.

"Namun sekali lagi kami tegaskan bahwa sejak Gran Max dikeluarkan pada 2007 dan Sirion pada 2008 belum pernah ditemukan indikasi kerusakan bagian tersebut di Indonesia," kata Head Technical Service Division ADM Ahmad Syaufi pada acara yang sama.

Produk yang akan ditarik menurut Syaufi adalah Gran Max Pick Up produksi 2007-15 Oktober 2010 sebanyak 36.968 unit, Gran Max Mini Bus dan Blind Van produksi 2007-23 Oktober 2008 sebanyak 11.715 unit dan Sirion keluaran Januari 2008-Maret 2011 sebanyak 3.227 unit.

"Perbaikan pada Gran Max adalah dengan mengganti komponen carrier sub assy yang sudah disesuaikan dengan lekukan ban dan perbaikan materi dasar sehingga gantungan menjadi lebih tebal ditambah dengan penggantian baut dan mur," kata Syaufi.

Sedangkan perbaikan pada Sirion adalah dengan menambah panjang partisi dari hanya 5.-7 cm menjadi sekitar 30 cm sehingga air AC tidak melewati steering lagi ditambah pembersihan karat dan penempelan ZAP tape di bagian yang terkena karat.

"Agar dapat memperoleh layanan itu, pelanggan dapat menghubungi nomor 500 898 untuk menjadwalkan pengecekan mobil keseluruhan, layanan diberikan gratis pada periode 29 Mei 2012 hingga 28 Mei 2013 atau selama satu tahun," tambah Syaufi.

Angka penjualan Gran Max menurut Amelia adalah sebanyak 5.000 unit per bulan, 4.000 unit adalah Gran Max Pick Up sedangkan penjualan Sirion per bulan sekitar 500 bulan.

Jumlah dana yang dikeluarkan untuk pemberian pengecekan gratis recall tersebut mencapai Rp 15 miliar.


sumber : banjarmasinpost.co.id     editor : Antony Rahman

Rabu, 07 Maret 2012

Kawasaki Indonesia Luncurkan Ninja 150 RR "Facelift"

JAKARTA, Amuntaipost.com -- Kawasaki Indonesia segera meluncurkan Ninja 150 RR di komplek olahraga terbesar di Jakarta, Senayan, akhir Maret 2012, tanpa prosesi khusus dan hanya menggandeng kmonunitas pengguna Ninja di Indonesia. Sepeda motor sport 2-tak ini kabarnya dibandrol mulai Rp34,3 juta on the road Jakarta.

"Cuma ada acara Ninja Club di Parkir Timur (Senayan), nanti diperkenalkan produk barunya di situ," jelas Freddyanto Basuki, Kepala Pemasaran Nasional PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) kepada KompasOtomotif, Selasa (6/3/2012) malam.

Freddy membocorkan perubahan Ninja 150 RR lebih fokus pada bodi dengan desain lebih segar. Bentuknya punya aksen lebih tajam yang diaplikasi dari model Ninja SuperSport, mirip dengan Ninja 250R yang ada di pasar. Ubahan utama terlihat pada tudung lampu depan, lampu belakang dan fairing samping.

Karena "facelift", maka sasis dan mesin masih menggunakan model lawas yang dilengkapi dengan teknologi SuperKips (Kawasaki Integrated Scondary Air System). Kapasitasnya 149cc 2-tak, 1-silinder, bertenaga 21 KW pada 11.000 rpm dan torsi 20 Nm pada 9.000 rpm dengan transmisi 6-percepatan.

Kawasaki menawarkan Ninja 150RR dalam tiga pilihan warna Merah, Hitam dan Hijau dengan grafis "striping" sporti. Selain itu, KMI juga mau melepas varian edisi spesial berwarna putih dengan grafis lebih agresif, dibandrol sedikit lebih mahal Rp35 juta-on the road Jakarta.

Penjualan

Februari 2012, KMI berhasil mencatatkan penjualan 10.244 Unit, naik 19,6 persen dibandingkan bulan sebelumnya cuma, 8.563 unit. Jika diurai, penjualan bulan kedua tahun ini disumbang oleh Ninja 150RR 2.741 unit, Ninja 150 (2.178) unit, KLX 150 (2.069 unit), Ninja 250 (957 unit), Athelete (653), Edge (369 unit).

"Sepanjang tahun ini, KMI menargetkan penjualan bisa menyentuh 140.000 unit, naik 30 persen dibandingkan tahun lalu. Untuk Ninja 150RR facelift, penjualan ditargetkan 4.000 unit per bulan," tutup Freddy.



sumber: kompas | editor: antony rahman | publish: amuntaipost.co.cc

Tata Motors Asal India Siap Masuk Indonesia

JAKARTA, Amuntaipost.com -- "The India Show" yang diselenggarakan oleh Confederation of India Industry (CII) resmi dibuka oleh Menteri Perdagangan Indonesia, Gita Irawan Wirjawan dan Hon'ble Shri Anand Sharma di Balai Kartini Exhibition Centre Jakarta hari ini (6/3). Pameran diikuti 60 peserta dan berakhir hingga 8 Maret.

Para partisipan di antaranya perusahaan onderdil mobil, mesin, peralatan, pertambangan, tekstil, perbankan dan lainnya. Dari bidang otomotif terdapat Tata Motors, TCS, TVS Motor dan lain-lain.

Tata Group, produsen mobil terbesar di India menilai Indonesia  merupakan pasar potensial dan juga tampil sebagai pasar otomotif terbesar di ASEAN. Makanya, fokus pengembangan sayap produknya di Indonesia sangat penting.

Untuk bisa segara meluncurkan produknya di pasar Indonesia, kini Tata Motors sedang mempersiapkan pelaksanaan operasi dan mencermati perkembangan pasarnya. "Secara finansial kami memang sedang mempersiapkan segala suatunya untuk bisa membangun pabrik manufaktur di Indonesia. Sampai saat ini, semua berjalan sesuai rencana dan tidak ada halangan," jelas Biswadef Sengupta, Chief Executive Officer (CEO) Indonesia Operations PT. Tata Motors Indonesia saat ditemui para wartawan pada stand Group Tata di The India Show.

Tata yang berencana akan meluncurkan dua jenis kendaraan, yakni komersial dan penumpang yang secara relevan bisa diterima para pelanggan Indonesia. "Perkembangan untuk Tata Motors saat ini kita sudah pada tahap final dan hanya menunggu lokasi yang tepat untuk kita bisa membangun basis produksi kami di Indonesia, sisanya semua berjalan dengan mulus," ujar Sengupta.


sumber: kompas.com | editor: antony rahman | publish: amuntaipost.co.cc

Kamis, 16 Februari 2012

Daihatsu, Suzuki, Nissan, Toyota Siap Produksi Mobil Murah

JAKARTA, Amuntaipost.com -- Toyota menjadi merek terakhir atau keempat yang berkomitmen ikut serta dalam program  mobil murah dan ramah lingkungan atau Low Cost and Green Car (LCGC) di Indonesia. Hal tersebut terungkap dalam presentasi Dirjen Industri Unggulan Berbasis Teknologi Tinggi Kementerian Perindustrian Budi Darmadi pada workshop Kebijakan Pengembangan Industri Otomotif di Jakarta, awal minggu ini. 
Dijelaskan, LCGC dibagi dua. Pertama,  kendaraan roda empat angkutan penumpang bermesin 660 - 1.000 cc, konsumsi bahan bakarnya harus 22 kpl dan kedua bermesin 1.000-1.200 cc.
Sebelum regulasi diterbitkan,  Kementerian Perindustrian telah berhasil memperoleh "komitmen" investasi dari tiga prinsipal dan empat merek dari Jepang sekitar 1,6 miliar dolar AS atau Rp 14,32 triliun. Rinciannya, Daihatsu menginvestasikan 400 juta dolar AS, Suzuki 800 juta dolar AS, Nissan 200 juta dolar AS dan Toyota 41,3 miliar yen atau 524,5 juta dolar AS.
"Dengan komitmen ini,  Indonesia memperoleh berbagai keuntungan seperti tambahan aktivitas ekonomi baru pada 200 industri komponen, 11.000 unit jaringan layanan purna jual dan 33.000 untuk jaringan bengkel tak resmi," papar Budi. Lainnya, membuka 6.000 lapangan kerja baru di setiap merek dan 2.500 orang pada industri komponen pendukung.
Selain berkontribusi pada kemajuan ekonomi, Budi berharap, Indonesia juga bisa menciptakan kemandirian di bidang teknologi otomotif, khususnya memproduksi "powertrain" yang terdiri dari 120 kelompok komponen. Targetnya, 80 persen dari komponen ini dalam periode 3 sampai 5 tahun sudah bisa diproduksi di Indonesia.
Komponen
Ketua Umum Gabungan Industri Alat-alat Mobil dan Motor (GIAMM) Hadi Surjadipradja menambahkan, fokus pemerintah menggarap LCGC jangan hanya dipatok pada kepentingan perakit mobil. Hadi justru mempertanyakan paket insentif yang ditawarkan pemerintah kepada industri komponen yang mendukung program tersebut.
"Kalau produsen mobil  berinvestasi, kapasitas GIAMM juga harus naik. Begitu juga investasinya. Insentif fiskal terlewat buat kita. Kami juga meminta pemerintah lebih cepat mengeluarkan regulasi BMDTP. Jangan harus menunggu sampai pertengahan tahun baru bisa digunakkan," harapnya.
 
 
sumber: kompas.com | editor: antony rahman | publish: amuntaipost.com

Rabu, 01 Februari 2012

Lorenzo Senang Menunggang YZR-M1 1000 cc

SEPANG, Amuntaipost.com -- Pebalap Yamaha Factory Racing, Jorge Lorenzo, senang dengan aksi perdananya menunggang YZR-M1 mesin 1.000 cc pada latihan resmi pra-musim MotoGP 2012 di Sepang, Malaysia, Selasa (31/1/12). Juara dunia 2010 ini merasa timnya punya potensi untuk merajai era perdana MotoGP mesin 1.000 cc ini.

Pernyataan Lorenzo sangat beralasan, karena dia mencatatkan diri sebagai pebalap tercepat pada hari pertama latihan ini. Padahal, ini merupakan aksi perdananya pasca-cedera putus jari manis tangan kanan akibat kecelakaan di Philip Island, Australia, bulan Oktober lalu.

Pebalap nomor satu Yamaha ini mencatat waktu lebih cepat 0,3 detik atas rivalnya dari tim Repsol Honda, Dani Pedrosa. Sementara itu rekan setim Pedrosa, yang berstatus juara bertahan, Casey Stoner, tak bisa menyelesaikan sesi hari pertama ini karena mengalami cedera ringan pada punggung, saat melakukan pemanasan.

"Saya sangat senang dengan hari ini karena sangat positif, meskipun baru pertama menunggang motornya," ujar pebalap asal Spanyol tersebut.

"Yamaha sudah bekerja sangat keras sepanjang musim dingin untuk M1 ini. Saya bisa dengan sangat mudah ketika harus beradaptasi dengan gaya membalapku untuk motor ini, dan saya bisa melihat potensinya yang besar.

"Kami masih memiliki banyak area yang bisa ditingkatkan, sehingga saya menantikan untuk memulainya lagi besok."

Mantan juara dunia dua kali kelas 250 cc ini pun mengakui, cederanya tak mengganggu. Tak ada efek akibat operasi penyambungan jarinya tersebut.

"Saya juga sangat senang, karena jariku baik-baik saja dan sama sekali tidak memberikan efek saat aku membalap," terang Lorenzo.


sumber: kompas.com | editor: antony rahman | publish: amuntaipost.com

Selasa, 31 Januari 2012

Rossi Tercepat Dalam Sesi Pertama Tes di Sirkuit Sepang

SEPANG, Amuntaipost.com -- Luar biasa !! Valentino Rossi dengan menunggang Ducati Desmosedici GP12 berkelir hitam tampil paling cepat dalam sesi pertama tes di sirkuit Sepang, Malaysia (31/1/2012). The Doctor mencatat waktu terbaik 2 menit 2,905 detik dan melahap 12 lap.

Sementara di belakangnya membayang pebalap Yamaha Factory Racing Ben Spies. Pebalap Amerika ini hanya kalah  yang kalah cepat 0,025 detik. Sedang rekan setimnya, Jorge Lorenzo berada di urutan ketiga.

Tim Repsol Honda tampaknya belum tampil maksimum. Kedua pebalapnya Dani Pedrosa dan Casey Stoner menduduki urutan keenam dan ketujuh. Siang ini, para pebalap melanjutkan sesi keduanya.

Hasil tes sesi pertama
1. Valentino Rossi ITA Ducati Team 2m 2.905s (12 laps)
2. Ben Spies USA Yamaha Factory Racing 2m 2.930s (10)
3. Jorge Lorenzo ESP Yamaha Factory Racing 2m 3.044s (7)
4. Alvaro Bautista ESP San Carlo Honda Gresini 2m 4.110s (7)
5. Katsuyuki Nakasuga JPN Yamaha Test Rider 2m 4.577s (6)
6. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda 2m 4.971s (11)
7. Casey Stoner AUS Repsol Honda 2m 7.163s (2)
8. Andrea Dovizioso ITA Monster Yamaha Tech 3 2m 8.375s (4)
9. Cal Crutchlow GBR Monster Yamaha Tech 3 2m 10.993s (1)
10. Ivan Silva ESP BQR (FTR-Kawasaki CRT) 2m 11.280s (10)
11. Nicky Hayden USA Ducati Team 2m 11.759s (3)
12. Stefan Bradl GER LCR Honda 2m 11.887s (1)
13. Karel Abraham CZE Cardion AB Motoracing 2m 15.563s (1)
14. Jordi Torres ESP BQR (FTR-Kawasaki CRT) 2m 16.565s (5)
15. Hector Barbera ESP Pramac Racing 2m 17.372s (1) 


sumber: kompas.com | editor: antony rahman | publish: amuntaipost.co

Pembalap CRT Tak Ambil Pusing Perbedaan Dengan MotoGP

LONDON, Amuntaipost.com -- James Ellison tidak mau ambil pusing dengan pendapat yang mengatakan akan ada perbedaan besar antara tunggangan prototype MotoGP dan mesin CRT. Pasalnya, menurut dia perbedaanya tidak akan terlalu jauh.

Ellison yang musim ini akan menjajal kemampuan di MotoGP merupakan satu dari sembilan pembalap CRT. Namun pembalap yang akan menunggangi motor bermesin Aprilia dan sasis ART untuk Paul Bird Motorsport ini sebenarnya pernah turun di MotoGP 2005 dan 2006 bersama Tech 3 Yamaha.

Kali ini, mantan pembalap World Supesport ini nampaknya begitu penasaran bertarung di sirkuit bersama pembalap top seperti Jorge Lorenzo, Casey Stoner, dan Valentino Rossi. Dia pun begitu antusias menanti kesempatan itu meski dia relatif belum banyak tahu mengenai set up PBM.

Namun Ellison harus menahan hasratnya dulu untuk lekas-lekas memacu ART dengan mesin Aprilia 100ccnya, karena dia tidak akan tampil bersama motornya hingga 20 Februari mendatang, padahal tes musim dingin sudah akan digelar mulai pekan depan. Meskipun demikian, dia tidak peduli.

“Saya tidak melihat jumlah tes sedini ini akan membuat perbedaan. Pabrikan motor MotoGP sudah sangat berkembang, mereka sudah berpengalaman. Membutuhkan waktu bertahun-tahun untuk seperti itu,” kata Ellison seperti dikutip Crash, Senin (30/1/2012).

“Seperti penunggang CRT lainnya, saya kira kami akan saling membagi informasi jika kami menggunakan motor yang sama.Saya membayangkan Aprilia akan membagi informasi dari tes pertama mereka di Valencia 30-31 Januari, ketika yang lain di Sepang,” tambah dia.

Mengenai keraguan terhadap tunggangan CRT, Ellison sekali lagi menunjukkan sikap optmistis. Dia mengakui bahwa motor CRT akan membutuhkan waktu untuk bersaing namun dia yakin karakter ban Bridgestone yang akan dipakai akan membantu kesenjangan dengan motor pabrikan tidak signifikan.

”Saya membayangkan waktu lap yang dimiliki motor pabrikan di masa lalu. Ketika pertama meluncur di trek, pasti tidak sebagus saat ini. Membutuhkan waktu lama untuk mengembangkannya menjadi seperti sekarang. Saya kira ban Bridgestone akan membuat semuanya sejajar, dan itu akan banyak membantu.”

”Dalam balapan awal kami akan terlihat kurang cepat, tapi itu saya rasa segera bisa diatasi,” ujar  pembalap Briton itu sambil berharap keyakinannya ini tidak meleset.


sumber: okezone | editor: antony rahman | publish: amuntaipost.com

"The Doctor" Buka Selubung Ducati Desmosedici GP12

SEPANG, Amuntaipost.com -- Terjawablah teka-teki tentang motor Ducati Desmosedici GP12 yang akan ditunggang Valentino Rossi pada latihan resmi perdana pra-musim MotoGP 2012. "The Doctor" sendiri yang membuka selubung motor baru tersebut, Senin (30/1/12) di Sepang, Malaysia, sehari menjelang sesi uji coba itu dilaksanakan.

Menghadapi musim baru ini, Rossi akan menunggang motor baru, dengan harapan dia bisa bersaing dengan rivalnya dari Honda dan Yamaha. Gambar motor baru tersebut ditunjukannya melalui Twitter, dan Rossi mengatakan: "Saudari dan saudara sekalian, motor baru siap!"

Pada musim 2011, Rossi dan Ducati mengalami kesulitan sehingga mereka benar-benar tenggelam oleh persaingan Honda dan Yamaha. Total, Rossi dan rekan setimnya, Nicky Hayden, masing-masing hanya satu kali naik podium. Bahkan tahun lalu menjadi musim terburuk sepanjang karier Rossi di ajang grand prix karena untuk pertama kalinya dia mengakhiri sebuah kompetisi dengan tidak pernah meraih kemenangan.

Berbagai persoalan dikeluhkan oleh juara dunia tujuh kali MotoGP tersebut. Dua hal yang paling krusial adalah masalah front-end dan kesulitan mengendalikan motor. Inilah hal yang berusaha diatasi oleh tim yang bermarkas di Bologna tersebut, dengan meluncurkan GP12, yang memakai rangka aluminium serta penyempurnaan pada sistim distribusi berat.

Sebelumnya, motor ini sudah digunakan dalam uji coba privat di Jerez. Akan tetapi, tak ada hal yang terungkap tentang motor yang oleh bos tim, Felippo Preziosi, disebutkan "90 persen baru".

sumber: kompas.com | editor: antony rahman | publish: amuntaipost.com

Kamis, 26 Januari 2012

Stoner : Rossi Remehkan Pencapai Saya Selama Ini

AALST, Amuntaipost.com -- Ketidakpercayaan media terhadap kemampuan Casey Stoner, dianggap sang juara bertahan adalah usaha dari rivalnya, Valentino Rossi untuk mendiskreditkan dan yang penting, meremehkan pencapaian Stoner selama ini.

Stoner merasa risih dikomentari bahwa kegemilannya selama ini, tak lain karena dukungan limpahan uang untuk membuat Honda RC212V menjadi faktor utama yang membawa Stoner menang musim lalu.

Secara tidak langsung, Stoner merasa terusik dan kemampuannya membalap jadi diragukan publik. Berkat komentar-komentar VR46, banyak pihak yang mengaggap Stoner menang bukan karena kualitasnya, melainkan hanya karena kekuatan motornya.

“Valentino melontarkan kata-kata dan melakukan apapun untuk mengucilkan apa yang telah dilakukan saya, tim saya dan Honda tahun lalu. Saya tegaskan, bukanlah suatu kebenaran bahwa Honda telah menghabiskan banyak uang, karena tim ini bukanlah tim yang berisikan orang-orang bodoh,” tukasnya.

“Sungguh tak masuk akal jika kami banyak berinvestasi untuk motor 800cc saya, apalagi motor itu akan dipensiunkan karena sudah saatnya mengembangkan motor 1000cc,” imbuhnya, seperti disitat Visor Down, Kamis (26/1/2012).

Menurut pengakuan The Kurri Kurri Boy, motornya hanya sedikit mengalami perubahan, tentunya untuk kepentingan penyettingan agar sesuai dengan kondisi trek tertentu. Menurutnya lagi, bahkan motor yang ditungganginya musim lalu, tak berbeda dengan musim 2010.

“Faktanya, di tahun 2011, Honda tak melakukan banyak perubahan dan buktinya, motor saya di tahun 2011 tak jauh beda dengan motor saya di tahun 2010, kecuali untuk gearbox,” lanjutnya.

“Sebenarnya, Honda sudah memiliki motor yang bagus, bahkan sebelum kedatangan saya ke tim ini. Mereka hanya membutuhkan pembalap baru untuk memberi perbedaan di tim Honda,” tuntasnya.
(raw)

sumber: okezone | editor: antony rahman

Selasa, 24 Januari 2012

Rossi Memeluk Ayah Simoncelli Pada Event Perayaan Ultah Simoncelli

RIMINI, Amuntaipost.com -- Valentino Rossi menghadiri upacara perayaan hari ulang tahun ke-25 Marco Simoncelli pada Jumat (20/1/12). Kehadiran "The Doctor" dalam event tersebut sangat menarik perhatian, karena legenda MotoGP tersebut dikabarkan sedang memiliki hubungan tidak bagus dengan keluarga "Super Sic".

Namun, juara dunia tujuh kali MotoGP itu meruntuhkan semua asumsi tersebut. Pebalap Ducati ini datang dan langsung merangkul ayah Simoncelli, Paolo, sehingga semua media yang hadir di acara tersebut tercengang."Marco terkenal karena rasa humornya yang ironis, sehingga benar sekali bahwa perayaan ini memiliki rasa itu. Malam ini menggerakkan emosi. Pertama kita tertawa begitu keras bahwa kita menangis, dan kemudian kita hanya bisa menangis. Ini adalah cara terbaik untuk menghormatinya. Ini akan bagus untuk merayakannya setiap tahun.

Rossi juga berkomentar tentang pernyataan Simoncelli kepada ayahnya 'Saya ingin meraih kemenangan dengan sebuah sepeda motor seperti I'orso (bahasa Italia yang berarti beruang)'. "Saya pikir Marco mencoba untuk mengatakan Lawson - Rossi berspekulasi - karena ayahnya adalah seorang penggemar berat Lawson."

Rossi dan Simoncelli terpaut delapan tahun. Meskipun demikian, duo Italia ini dikenal berteman dekat. "Sic adalah Romagnolo (dari wilayah Romagna) sejati, yang memiliki kecintaan yang sangat tinggi terhadap motor. Anak-anak dari generasiku selalu menikmati berada di atas roda dua, dan Marco termasuk di antaranya."

Rossi juga sudah menyiapkan cara untuk mengenang Simoncelli di trek. "Saya akan menggunakan helm yang dipersembahkan kepadanya, meskipun itu hanya selama tes. Hal terpenting adalah bahwa Marco selalu bersamaku, seperti halnya dia bersama kalian semua."

Menjelang perayaan ultah tersebut, Rossi juga sudah mengirim pesan lewat jejaring sosial, Twitter. Juara dunia sembilan kali grand prix itu menulis: "Berharap yang terbaik bagi Marco, dan peluk mesra bagi Paolo, Martina, Rosella dan Kate."

Tak cuma Rossi, beberapa pebalap pun melakukan hal serupa. Pebalap lokal lainnya, Andrea Iannone, menulis: "Anda meninggalkan sesuatu yang positif pada kami semua... semua yang terbaik bagimu Marco!"

Pebalap Spanyol, Jorge Lorenzo, mengirim pesan: "Hari ini adalah ulang tahun seorang pebalap hebat. Kami tidak akan pernah melupakanmu, Marco." Bahkan, juara dunia 2010 itu pun memosting foto rivalnya yang kerab berseteru dengannya selama musim 2011 tersebut di Facebook, yang menggambarkan pertarungan mereka di atas trek.

Pebalap Amerika Serikat, Nicky Hayden, tak ketinggalan. Juara dunia 2006 menulis: "Selama ulang tahun Super Sic," dalam bahasa Inggris, dan John Hopkins lebih suka menulis dalam bahasa Italia: "Buon compleanno Marco!"

Senin, 16 Januari 2012

Inilah Daftar Peserta MotoGP Musim 2012

Amuntaipost.com -- MotoGP sudah mengumumkan daftar 21 motor yang akan berkompetisi pada musim 2012. Danilo Petrucci, Ivan Silva, dan Yonny Hernandez sudah mengonfirmasi bahwa mereka akan menjadi pembalap motor CRT.

Kategori baru dengan biaya rendah itu akan hadir di sirkuit dengan jumlah hampir separuhnya, yaitu sembilan motor CRT. Aspar dan Gresini pun memiliki tim CRT, Forward Racing, Ioda Racing Project, Speed Master, dan BQR juga demikian. Paul Bird Racing juga beralih dari Superbike.

BQR akan menurunkan pembalap yang lulus dari Moto2, yaitu Hernandez dan mantan pembalap Superbike 250 cc, Ivan Silva, dengan sasis FTR. Sementara itu, Ioda menurunkan pembalap Italia juara Superstock 1.000, Danilo Petrucci.
 
Daftar Pembalap MotoGP 2012
NomorPembalapTimMotor
1Casey StonerHonda TeamHonda
4Andrea DoviziosoYamaha Tech 3Yamaha
5Colin EdwardsForward RacingSuter
6Stefan Bradl LCR Honda MotoGPHonda
8Hector BarberaPramac Racing TeamDucati
9Danilo PetrucciIoda Racing ProjectIoda
11Ben SpiesYamaha Factory RacingYamaha
13Anthony WestSpeed MasterART
14Randy de PunietAspar Team MotoGPART
17Karel AbrahamCardion AB MotoracingDucati
19Alvaro BautistaHonda GresiniHonda
20Aleix EspargaroAspar Team MotoGPART
22Ivan SilvaBQRBQR-FTR
26Dani PedrosaHonda TeamHonda
35Cal CrutchlowYamaha Tech 3Yamaha
46Valentino RossiDucati TeamDucati
51Michele PirroHonda GresiniFtr
68Yonny HernandezBQRBQR-FTR
69Nicky HaydenDucati TeamDucati
77James EllisonPaul Bird RacingART
99Jorge LorenzoYamaha Factory RacingYamaha
         
Sumber :
autosport

Spies Muntah - muntah Usai Berikan Coaching Clinic di Sentul

JAKARTA, Kompas.com -- Ben Spies mengalami gangguan kesehatan berupa muntah-muntah, usai memberikan coaching clinic di Sentul, Bogor, Jawa Barat, Minggu (15/1/12). Ini membuat pebalap Yamaha tersebut harus mendapat perawatan, meskipun kondisinya tak mengkhawatirkan.

Menurut rencana, pebalap asal Amerika Serikat itu harus bertemu beberapa wartawan dalam acara wawancara eksklusif di Hotel Mulia, Jakarta, Minggu malam. Akan tetapi, dengan kondisinya tersebut maka hanya rekan setimnya, Jorge Lorenzo, yang bisa menjalani sesi itu (wawancara).

Manajer Divisi Pengembangan Motor Sports Yamaha MotoGP, Hiroo Saito, mengatakan bahwa Spies masih dalam pantauan. Tetapi kondisinya terus berangsur membaik, sehingga mantan juara dunia Superbike itu akan segera sembuh.

"Dia muntah-muntah, mungkin karena makan makanan yang tidak cocok dengan perutnya sehingga (perut) sakit. Tetapi saat ini dia sudah semakin baik," ujar Saito, yang membantah anggapan pebalap kelahiran Texas tersebut kecapakan.

Informasi senada juga diberikan Indra Dwi Sunda, PR Corporate & Communication Head Yamaha Indonesia. Menurutnya, Spies, yang baru tiba di Indonesia pada hari Sabtu, muntah sebanyak 10 kali sehingga dia harus beristirahat karena dehidrasi.

"Benar, dia muntah-muntah usai coaching clinic sehingga dehidrasi. Mungkin masih kecapekan karena baru tiba di Indonesia," jelas Indra.

Lorenzo dan Spies, yang datang ke Indonesia, memiliki beberapa agenda, antara lain memberikan coaching clinic kepada para pebalap muda Yamaha. Mereka tak segan membagi pengetahuannya tentang teknis membalap dan bagaimana menjadi pebalap sukses, seperti yang sedang dialaminya.

Sabtu, 14 Januari 2012

Lorenzo : Indonesia Sudah Seperti "Rumah" Kedua

JAKARTA, Amuntaipost.com -- Untuk kelima kalinya secara berturut-turut, Jorge Lorenzo mengunjungi Indonesia. Saking seringnya mengunjungi Tanah Air, juara dunia MotoGP 2010 itu pun sudah menganggap Indonesia seperti negara keduanya.

Tak ada raut lelah dalam wajah Lorenzo sekalipun dirinya baru saja menempuh perjalanan cukup panjang dari India. Pembalap Yamaha Factory Racing berusia 24 tahun itu malah antusias menyapa sekitar 200 penggemarnya yang terpilih menghadiri meet and greet di Plaza Epicentrum, Kuningan, Jakarta pada Jumat (13/1/2012) malam tadi.

"Apa kabar?," ucapnya dalam Bahasa Indonesia saat tampil di atas panggung dengan mengendarai motor terbaru Yamaha, Yamaha New Jupiter Z White. "Ini kali kelima saya ke sini. Indonesia sudah seperti rumah kedua. Banyak gadis cantik di Indonesia. Saya juga menyukai Bali, sebuah tempat yang sangat indah," urai Lorenzo.

Pada tahun 2011 lalu, Lorenzo memang sempat mengunjungi Pulau Dewata untuk keperluan syuting iklan Yamaha New Jupiter Z White sekaligus berlibur. Itu artinya, sejak 2008 lalu, Lorenzo selalu mengunjungi Indonesia,

Pada 2009 lalu, pembalap yang mengenakan motor balap bernomor satu ini tiba bersama Valentino Rossi yang saat itu masih berstatus sebagai pembalap Yamaha. Pada tahun ini, pembalap yang menjadi duta Yamaha itu akan hadir dengan rekan setimnya yang baru, Ben Spies.

Keduanya dijadwalkan akan memberikan coaching clinic kepada 10 pembalap Yamaha dari ajang Yamaha Racing Cup pada Sabtu (14/1/2012) ini. "Hubungan saya dengan Ben Spies sangat baik," ujar Lorenzo saat ditanya komentarnya soal pembalap asal Amerika Serikat tersebut.

Yang menarik, pembalap asal Spanyol itu ternyata masih menganggap Valentino 'The Doctor' Rossi sebagai salah satu pesaing terberatnya dalam perburuan titel juara dunia musim depan. "Banyak pembalap yang akan bersaing menjadi juara dunia. Ada Casey Stoner, Dani Pedrosa, dan Valentino Rossi," sebut Lorenzo.

Lorenzo, yang kedatangannya ke Jakarta juga dalam rangka promosi motor Yamaha New Jupiter Z White, juga sempat dihadiahi patung arjuna oleh pihak Yamaha Indonesia sebagai kenang-kenangan dan simbol kegagahan.

Saat ditanya, bagaimana pandangan Lorenzo soal adanya CRT dan motor berkapasitas 1.000 cc pada musim depan, inilah jawaban pembalap berkepala plontos tersebut. "CRT merupakan peraturan yang dibuat untuk memperbanyak jumlah pembalap dan tim. Saya sudah melakukan persiapan yang cukup dan siap menghadapi musim depan," tutup Lorenzo.
(hmr)

Rabu, 11 Januari 2012

Rossi Pesimis Juara MotoGP di 2012

MADONNA DI CAMPIGLIO, Amuntaipost.com -- Valentino Rossi menolak anggapan peluang Ducati untuk bertarung dalam memperebutkan gelar juara MotoGP 2012. Namun, Rossi yakin penampilan Ducati akan lebih baik pada musim ini.

Rossi menjalani musim terberat dalam kariernya, yang mana tidak pernah memenangi balapan sepanjang MotoGP 2011. Ducati tentu berharap, motor baru GP12 dapat memberikan harapan menghadapi musim depan.

Kendati harapan melambung tinggi, Rossi menegaskan berharap langsung menjadi juara dunia pada 2012 sangat tidak mudah. Oleh sebab itu, mantan bintang Yamaha itu tidak menargetkan gelar juara pada 2012 nanti.

"Kejuaraan MotoGP sangat berat karena jarak pada musim 2011 sangat besar. Target kami adalah memperbaiki performa motor selangkah demi selangkah. Kami mencoba mendekati Yamaha dan Honda, serta mencoba bersaing meraih kemenangan," kata Rossi.

"Saya tidak mau mengatakan saya tidak bisa bertarung untuk memperebutkan gelar juara. Tapi, saya harus realistis," tandas pembalap asal Italia itu dalam jumpa pers di Madonna di Campiglio dilansir Autosport, Rabu (11/1/2012).

"Pada akhirnya, kami harus memperbaiki jarak yang mencapai 1,5 detik dan target kami adalah mendekati para rival. Kami ingin bisa bersaing dan bertarung dengan mereka. Itu target kami," tandas pembalap Ducati.(hmr)[okezone]

Berita Populer