_________________________________________________________________________________________________________________________
SELAMAT DATANG di AMUNTAIPOST (Portal Blog Banua Amuntai)

Anda Pengunjung Ke

Sabtu, 09 Juni 2012

EURO 2012 : Sebagai Tuan Rumah, Polandia Tertekan

WARSAWA, Amuntaipost.com -- Pelatih Polandia, Franciszek Smuda menyebut hasil imbang 1-1 saat melawan Yunani, Sabtu (9/6/2012) dini hari bukanlah akhir dari segalanya. Sebab Polandia masih memiliki kesempatan lebar untuk lolos ke babak berikutnya dari Euro 2012.

Seperti yang dilansir situs resmi UEFA, pelatih 63 tahun menyebut hasil kurang memuaskan ini bukan akhir dari segalanya. "Kami masih memiliki dua pertandingan untuk lolos ke babak selanjutnya. Kita tidak harus memikirkan hasil hari ini, kita hanya perlu fokus untuk pertandingan berikutnya, dan berusaha memenangkannya," kata Smuda.

Smuda menyebut, timnya mendapat tekanan besar karena Polandia adalah host dari Euro 2012. Sebagai tuan rumah, Polandia tak ingin malu di depan jutaan rakyatnya.

"Saya dapat memberitahu Anda bahwa kami sangat siap di kompetisi ini. Tapi kami berada di bawah tekanan besar. Saya pikir itu adalah beban besar bagi tim yang dihuni pemain muda yang belum pernah bermain di turnamen besar sebelumnya," lanjut mantan pelatih Lech Poznan ini.

Selain itu, Smuda menilai Yunani bermain tanpa beban, apalagi setelah Yunani bermain dengan 10 orang. "Mereka terus mencoba dan mereka akhirnya mencetak gol. Tim kami masih muda, mereka belum memiliki pengalaman seperti Yunani," pungkas Smuda.


Sumber : beritajatim.com  |  editor : Antony Rahman

Berita Populer