_________________________________________________________________________________________________________________________
SELAMAT DATANG di AMUNTAIPOST (Portal Blog Banua Amuntai)

Anda Pengunjung Ke

Selasa, 24 Januari 2012

Onthel, Langka Jadi Barang Antik dan naik Gengsi

BANJARMASIN, Amuntaipost.com -- Langkanya sepeda onthel di perkotaan menjadikan onthel sebagai barang antik. Layaknya barang antik, onthel-pun naik gengsi. Harganya mencapai jutaan rupiah. Bahkan sebuah onthel yang bermerk terkenal di zamannya, dihargai seperti harga sebuah sepeda motor produk terbaru, Rp15-20 juta!

Pemburu sepeda onthel umumnya dari kalangan pecinta sepeda antik yang tergabung dalam klub, selain itu adapula kalangan lainnya yang ingin mengoleksi sepeda antik sekaligus menjadi alat berolahraga.

Salah seorang kolektor sepeda antik adalah Sunarno, warga Sungai Lulut, Banjarmasin, yang di rumahnya tersimpan 75 buah sepeda. Jumlah itu sudah berkurang dari sebelumnya 150 buah sepeda dari berbagai jenis dan merek.

“Sepeda antik ini sebenarnya tidak saya jual. Kecuali saya bosan, baru saya jual. Akhirnya jumlahnya bekurang separuh. Selain sepeda antik, saya juga banyak memiliki spare parts original, barang inilah yang saya jual di toko,” ujar pensiunan PNS yang khusus membuat toko spare parts sepeda antik di di halaman rumahnya.

Sepeda dan spare parts sebanyak itu diperoleh Sunarno bukan dari membeli, melainkan barang pribadi yang notabene warisan dari orangtuanya. Sumardi, sang ayah, dulu menjadi Ketua Pasar Sepeda di kawasan Pasar Niaga, Banjarmasin.

Spare part yang dijual semuanya masih berfungsi baik. Ada lampu sepeda berbagai model dan merk, pompa sepeda, sadel berbahan kulit asli dan berbagai suku cadang lainnya. Harga per item barang tersebut, berkisar Rp50 ribu hingga Rp 1 juta.

“Spare part ini banyak dicari pecinta sepeda antik untuk melengkapi sepeda mereka. Soalnya saat ini sangat sulit dicari, apalagi yang asli,” seloroh Sunarno. [banjarmasinpost]

Berita Populer