_________________________________________________________________________________________________________________________
SELAMAT DATANG di AMUNTAIPOST (Portal Blog Banua Amuntai)

Anda Pengunjung Ke

Sabtu, 28 Januari 2012

Indonesia Siap Tampil di Kualifikasi Piala Asia U-22

JAKARTA, Amuntaipost.com -- Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) bakal menggulirkan turnamen baru, yakni Piala Asia untuk pemain di bawah usia 22 tahun (Piala Asia U-22), pada Juni 2013. Babak kualifikasi ajang tersebut mulai digelar tahun ini, diikuti 39 negara. Indonesia, yang saat ini menyiapkan timnas U-21, memastikan bakal tampil pada kualifikasi Piala Asia U-22 tersebut. Kepastian tampilnya Indonesia di ajang itu dilansir situs resmi AFC.

PSSI telah mendaftarkan skuad "Garuda Muda" untuk berlaga pada ajang tersebut, bersama 38 negara Asia lainnya. Undian babak kualifikasi Piala Asia U-22 bakal digelar di markas AFC, Kuala Lumpur, Malaysia, 14 Februari pukul 11.00 waktu setempat. Turnamen tersebut akan digelar dua tahun sekali dan pada edisi kedua tahun 2015 dijadikan ajang kualifikasi Olimpiade 2016. Dengan rencana itu, ajang ini menyerupai Piala Eropa U-21 yang juga menjadi kualifikasi Olimpiade. Jika ingin tampil pada Olimpiade 2016, Indonesia harus menyiapkan secara serius dan memiliki timnas U-21 yang tangguh dalam empat tahun ke depan. AFC belum mengungkapkan format babak kualifikasi dan putaran final Piala Asia U-22.

PSSI tengah menyiapkan timnas U-21, yang kemungkinan juga menjadi cikal-bakal tim di ajang kualifikasi Piala Asia U-22, di bawah asuhan Pelatih Widodo C Putro. Tim itu dipersiapkan tampil pada turnamen Trofi Hassanal Bolkiah 2012 di Bandar Seri Begawan, Brunei Darussalam, 25 Februari - 5 Maret. Sebagai salah satu bagian persiapan mereka, timnas U-21 dijadwalkan menjamu klub Korea Selatan, Hyundai Ulsan, dalam laga uji coba, 9 atau 11 Februari.

Berikut ini 39 negara peserta kualifikasi Piala Asia U-22: Bahrain, Bangladesh, China, Taiwan, Korea Utara, Hongkong, India, Indonesia, Iran, Irak, Jepang, Yordania, Korea Selatan, Kuwait, Kirgistan, Laos, Lebanon, Makau, Malaysia, Maladewa, Myanmar, Nepal, Oman, Pakistan, Palestina, Filipina, Qatar, Arab Saudi, Singapura, Sri Lanka, Suriah, Tajikistan, Thailand, Timor Leste, Turkmenistan, Uni Emirat Arab, Uzbekistan, Vietnam, dan Yaman.


sumber: kompas | editor: antony rahman | publish: www.amuntaipost.co.cc

Berita Populer