_________________________________________________________________________________________________________________________
SELAMAT DATANG di AMUNTAIPOST (Portal Blog Banua Amuntai)

Anda Pengunjung Ke

Senin, 28 Mei 2012

Manager Barito Ajukan Tiga Opsi "Tuan Rumah" ke PT.LI

BANJARMASIN, Amuntaipost.com -- Putaran kedua kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2012 belum berakhir.  Namun langkah cepat dilakukan klub Barito Putera Banjarmasin yang menjadi salah satu tim yang memastikan lolos babak delapan besar kompetisi tersebut.

Barito Putera Banjarmasin yang dimanajeri H Hasnuriadi Sulaiman HB ternyata sudah mengajukan sebagai tuan rumah babak delapan besar tersebut.

Manajer Barito, H Hasnuriadi Sulaiman HB mengatakan, surat usulan Barito menjadi tuan rumah babak delapan besar itu sudah dia serahkan ke PT Liga Indonesia.

Bukan hanya itu, agar Barito bisa jadi tuan rumah babak delapan besar, kata H Hasnuriadi Sulaiman HB, pihak manajemen Barito Putera telah menghadap langsung ke Nirwan Bakri, Kamis (24/5).

Putra owner Barito Putera Banjarmasin, H Sulaiman HB itu mengatakan, dalam pembicaraan di kantor Nirwan Bakri tersebut, kalau Barito jadi tuan rumah yang penting jangan terjadi protes peserta. Dan itu perlu dirumuskan.

"Karena Stadion 17 Mei tidak ada penerangan. Kita inginkan babak delapan besar itu mainnya sekali sehari," kata H Hasnuriadi Sulaiman HB.

H Hasnuriadi yang didampingi ketua panitia pelaksana Divisi Utama Barito Putera yang juga Sekretaris PSSI Kalsel, H Djumadri Masrun mengatakan, kalau pun nanti Barito tidak bisa jadi tuan rumah di Stadion 17 Mei Banjarmasin, manajemen Barito akan melakukan langkah opsi kedua atau disebutnya opsi B.

Dikatakan ketua PSSI Kalsel tersebut opsi B itu, Barito tuan rumah babak delapan besar dengan memilih Stadion Kutai, Kaltim.

Tidak menyerah sampai di situ, kata H Hasnuriadi Sulaiman HB, kalau opsi satu dan dua itu tetap gagal, manajemen Barito terakhir mengambil langkah opsi C dengan mengambil Stadion Panahan Solo sebagai tempat pertandingan Barito di babak delapan besar.

"Batas akhirnya tanggal 6 Juni nanti," kata H Hasnuriadi Sulaiman HB.


sumber : banjarmasinpost.co.id    editor : Antony Rahman

Berita Populer